KPAI Akan Sambangi Kediaman Keluarga Bocah Tersetrum di STC

Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) akan menyambangi kediaman keluarga Amanda Dwi Nugroho (7), anak yang tewas tersengat listrik di Senayan Trade Center (STC), Senin (17/11/2014).

Sekretaris KPAI Erlinda mengatakan, kedatangan KPAI ke rumah keluarga Amanda adalah untuk mengucapkan belasungkawa atas meninggalnya putri sulung dari pasangan Eveline Sandra Dewi (30) dan Sasmita Nugroho (41) itu.

“Kami akan datang hari ini, sekaligus untuk memberikan penguatan kepada keluarga korban. Terus terang, kami sedih atas kepergian adik kami, Amanda,” ucap Erlinda saat dihubungi Senin pagi.

Erlinda menegaskan, kasus ini perlu dituntaskan. Pihak kepolisian, kata dia, perlu menyelesaikan proses penyidikan dengan sejelas-jelasnya. “Harus ditentukan tersangkanya jika memang ini adalah kelalaian dari pihak pengelola gedung STC, harus diproses secara hukum,” cetus Erlinda.

Ia juga menuturkan, pihaknya akan membantu melakukan pendampingan keluarga Amanda untuk menyelesaikan kasus ini. Erlinda berharap, kasus Amanda ini dapat memberikan pelajaran bagi pengelola gedung untuk lebih memperhatikan keselamatan para pengunjungnya.

Diketahui, Amanda tersengat listrik saat berada di sekitar pagar pembatas lantai satu gedung STC, Senin (10/11/2014) lalu. Di sekitar pagar terdapat neon box yang diduga mengalami kebocoran aliran listrik. Karena tidak memakai alas kaki, Amanda pun tewas seketika. Amanda pun telah dikebumikan pada Selasa (11/11/2014) di pemakaman umum Utan Jati, Cengkareng, Jakarta Barat.

Exit mobile version