KPAI : Dua Bulan Tak Bertemu Anak, Ini Jeritan Hati Marshanda

Sejak Marshanda berkonflik dengan ibunya hingga berujung ‘pemasungan’ selama satu pekan di Rumah Sakit (RS) Abdi Waluyo akhir Juli lalu, saat itupula Marshanda terpisah dengan sang anak. Kini, Sienna Ameerah dirawat oleh Ben Kasyafani.

Ironinya, lantaran disebut-sebut mengalami gangguan kejiwaan, Marshanda tak kunjung diperbolehkan bertemu Sienna. Sebagai ibu yang terpisah dari anaknya, hati kecil Chacha pun menjerit pilu.

“Saya ini ibunya, secara psikologis Sienna pasti mencari saya walaupun umurnya belum sampai dua tahun,” kata Marshanda di Pengadilan Agama Jakarta Pusat, Selasa (30/9/2014).

Banyak cara yang sudah dilakukan Marshanda. Bahkan, ia juga meminta bantuan kepada ibunda Ben Kasyafani, yang notabene masih ibu mertuanya. Termasuk juga, Marshanda mengadu ke Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI).

“Aku sudah telepon, sms, nggak pernah dibalas. Ibunya Ben juga begitu, sampai aku kirim e-mail ke beliau, nggak dapat jawaban. Aku juga sudah datang ke rumah Ben, tiap kali datang pasti disuruh pulang,” keluh Marshanda.

Sayangnya lagi, Marshanda tak didukung KPAI. Lembaga negara menganggap Marshanda bipolar sehingga anak sebaiknya dirawat Ben Kasyafani. “Padahal yang berhak menentukan saya bipolar itu kan dokter, bukan KPAI,” lirih Marshanda.

Exit mobile version