Miliki daycare, Kemenpora dapat penghargaan KPAI

JAKARTA – Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi meresmikan Pora Daycare di lobi kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, Rabu (24/1). Tak hanya itu, Menpora juga mendapat penghargaan dari Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) atas adanya daycare. Menurutnya, Kemenpora tidak hanya ramah atlet dan ramah pemuda tetapi juga ramah terhadap anak dan ibu juga.

“Kami ucapkan terima kasih ketua KPAI dan komisioner yang telah memberikan penghargaan kepada Kemenpora atas daycare. Ini adalah bentuk support Kemenpora kepada KPAI. Kami akan bersungguh-sungguh menjalankan ini karena kami memahami produktivitas kerja akan semakin baik mana kala ada solusi psikologis terhadap anak,” katanya.

Menurutnya, adanya daycare juga untuk memberikan pelayanan kepada internal Kemenpora, agar anak-anak dapat ditemani, disayangi, dijaga, dan dikawal sehingga ke depan menjadi generasi yang hebat, sholeh dan sholehah.

“Kalau perlu anak-anak kita di rumah, para istri kita, sekali-kali dari pada di rumah bawa ke kantor untuk memanfaatkan daycare yang kita miliki,” ajak menteri asal Bangkalan Madura itu.

Ketua KPAI Susanto mengatakan alasan memberikan penghargaan adalah karena komitmen dari Menpora yang memiliki inovasi daycare. Contohnya Pora Daycare yang memiliki berbagai fungsi di antaranya fungsi pengasuhan, fungsi pendidikan, fungsi konsultatif dan fungsi layanan kesehatan. Kata dia, banyak daycare di lembaga publik lain tapi kurang menjawab kebutuhan faktual saat ini.

“Ini merupakan hal baik yang terus dikembangkan. Kami mendorong kementerian-kementerian lain bahkan badan-badan publik menyediakan daycare yang inovatif sesuai dengan kekhasan masing,” katanya.

Exit mobile version